Halaman kampus salah satu
Universitas Negeri di Surabaya kali ini diramaikan oleh para mahasiswa baru.
Berseragam hitam putih dengan atribut lengkap sesuai Fakultas masing-masing,
mereka siap mengikuti acara Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiwa Baru. Berbagai
ekspresi wajah terpancar di sana. Ada senang, ada sedih, ada ketakutan bahkan
ada yang datar.
Tak hanya itu, bagi mahasiswa
baru seperti mereka, momen seperti ini digunakan untuk mencari teman. Ya, teman
satu regu yang berasal dari beberapa program studi. Jika beruntung, mereka akan
mendapatkan teman satu program studi yang sama. Atau bisa juga teman satu
daerah. Jika tidak beruntung, mereka tetap mendapatkan teman baru. Dan,
kesempatan seperti ini, benar-benar dimanfaatkan oleh para mahasiswa baru untuk
mencari teman.
Kegiatan Pengenalan Kehidupan Kampus Mahasiswa Baru (PKKMB)
tidak hanya berhenti di situ. Mereka harus mengikuti dan menaati sederet
kegiatan yang lain. Karena jika tidak mengikuti dan menaati, maka bisa saja
mahasiswa baru tersebut mengulang lagi tahun berikutnya bersama adik tingkat.
Ya, acara yang menyenangkan sih,
tapi juga terkadang membuat mahasiswa baru seperti mereka kaget dengan kegiatan
yang seperti tak ada henti ini. Namanya juga mahasiswa baru, jadi tak heran
jika banyak kegiatan yang melelahkan. Tapi,
di balik wajah-wajah yang memancarkan kelelehan itu, ada mimpi dan harapan yang
mereka usahakan saat ini. Ada semangat yang menyala, kala mereka resmi
dinobatkan sebagai mahasiswa.
Aku pun dulu juga seperti itu. Mengikuti serentetan kegiatan PKKMB yang cukup menyenangkan sekaligus melelahkan. Belum lagi harus berkumpul di kampus pukul 04.45 WIB dan baru pulang menjelang maghrib dengan membawa tugas yang berhubungan dengan program studi masing-masing. Pernah saat hari kedua mengikuti PKKMB, harusnya datang sebelum pukul 05.00, gara-gara tidak ada angkot, jadinya terlambat dan konsekuensinya adalah berdiri di depan teman-teman satu fakultas dan bernyanyi. Beruntung tidak sendirian, jadi ada temannya. Tapi, tetap saja malu.
Apalagi ketika perkuliahan sudah dimulai. Pasti bingung, cemas, khawatir sibuk meleburkan diri menjadi satu. Namun, lama-kelamaan saat dijalani dengan tulus, maka semuanya terasa ringan. Jadi, bagi kalian mahasiswa baru, selamat ya! Selamat merajut mimpi dan menggapai harapan. Semoga kelak apa yang ditanam saat ini bisa dituai nanti.
Apalagi ketika perkuliahan sudah dimulai. Pasti bingung, cemas, khawatir sibuk meleburkan diri menjadi satu. Namun, lama-kelamaan saat dijalani dengan tulus, maka semuanya terasa ringan. Jadi, bagi kalian mahasiswa baru, selamat ya! Selamat merajut mimpi dan menggapai harapan. Semoga kelak apa yang ditanam saat ini bisa dituai nanti.
18 September 2017
Pict by goole.com
#30dwc #30dwcjilid8 #squad2 #day23 #mahasiswa #pkkmb
#mahasiswabaru
Tidak ada komentar:
Posting Komentar